Sebelum mencari info beasiswa luar negeri yang diinginkan, ada baiknya jika kamu menyiapkan beberapa dokumen yang digunakan sebagai syarat pendaftaran program beasiswa terlebih dahulu. Hal ini dilakukan supaya pada saat proses pendaftaran telah dibuka, kamu tidak perlu panik dan bingung saat mempersiapkan segala persyaratannya.
Jika tidak menyiapkan beberapa dokumen tersebut jauh-jauh hari, maka hasilnya tidak akan maksimal. Pasalnya, dokumen-dokumen sebagai persyaratan pendaftaran kuliah tidak bisa diperoleh dalam waktu yang singkat.
Berikut ini adalah beberapa dokumen yang biasanya dilampirkan pada saat pendaftaran beasiswa. Simak baik-baik, ya!
Ijazah dan Transkrip
Kedua dokumen ini wajib terlampir saat pengajuan aplikasi beasiswa. Karena, nilai-nilai kamu selama berada di jenjang sekolah atau kuliah sebelumnya juga menjadi pertimbangan pihak penyelenggara beasiswa.
Siapkan beberapa salinan ijazah dan transkrip yang telah dilegalisir, agar jika ada penawaran beasiswa yang sesuai kamu hanya tinggal menyertakannya.
Sertifikat Bahasa
Sertifikat bahasa juga dokumen penting yang harus disiapkan apabila kamu ingin melamar program beasiswa. Biasanya, sertifikat yang dibutuhkan adalah sertifikat Bahasa Inggris seperti TOEFL dan IELTS.
Untuk mendapatkan sertifikat tersebut, kamu perlu mengikuti kursus dan pelatihan selama beberapa bulan. Lalu ikut ujian dan sertifikat bisa kamu dapatkan. Oleh karena itu, sertifikat ini wajib dipersiapkan jauh-jauh hari apabila ingin mendaftar program beasiswa luar negeri.
Essay
Menulis essay bukan suatu hal yang mudah, terlebih jika essay ini ditujukan untuk mendaftar program beasiswa. Itu berarti, isi dari essay harus kuat dan jelas, di mana menjelaskan kenapa kamu layak untuk mendapatkan beasiswa tersebut.
Kamu perlu memperhatikan hal-hal berikut saat membuat essay, yakni menuliskan hal-hal tentang dirimu, visi dan misi ke depan, motivasi mendaftar program beasiswa hingga seberapa penting beasiswa tersebut bagi kamu.
Curriculum Vitae (CV)
Sama halnya saat melamar pekerjaan, melamar beasiswa juga harus melampirkan dokumen satu ini. Siapkan CV yang memuat profil singkat kamu, seperti identitas diri, pendidikan, pengalaman organisasi atau pekerjaan dan sebagainya. Buat secara singkat, jelas dan desain yang menarik.
Ada beberapa beasiswa khususnya beasiswa Eropa yang menyediakan format CV sendiri. Misalnya Europass, maka kamu hanya perlu mengisi kolom yang tersedia. Isi dengan sejujur-jujurnya, ya.
Nah, itulah beberapa dokumen-dokumen pendaftaran beasiswa yang perlu kamu siapkan jika ingin kuliah di luar negeri dengan biaya ringan.
Untuk informasi beasiswa yang lebih lengkap, mulai dari daftar beasiswa, persyaratan hingga kursus bisa kamu dapatkan di https://blog.schoters.com/. Semoga bermanfaat, ya!