Pentingnya Keberagaman di Lingkungan Sekolah

pentingnya keberagaman di lingkungan sekolah

Indonesia merupakan negara yang terdiri dari beragam suku bangsa. Hal ini tentu saja membuat perbedaan dalam hal karakter, agama, masyarakat maupun kehidupan sosialnya. Keberagaman tersebut juga terjadi di berbagai lingkungan, antara lain lingkungan masyarakat, agama, hingga sekolah.

Misalnya saja di Jakarta Intercultural School, bukan saja terdiri dari warga Indonesia namun bisa juga terdapat warga asing yang bersekolah di sana. Keberagaman tersebut tentunya memiliki sejumlah manfaat yang dapat membangun karakter suatu individu, berikut pentingnya keberagaman di lingkungan sekolah.

Belajar Budaya Lain

Manfaat keberagaman pada lingkungan sekolah anak ialah dapat belajar budaya lain. Belajar budaya lain di sini ialah anak dapat mengetahui ragam adat, etnik, suku bangsa, bahasa, hingga budaya serta kebiasaan-kebiasaan yang tidak dapat ditemukan jika anggota kelasnya seragam.

Adanya keberagaman adat istiadat, bahasa, dan kebudayaan di dalam lingkungan sekolah, siswa secara nyata dikenalkan langsung dengan budaya lain. Dengan begitu wawasan budayanya akan makin bertambah.

Mengajarkan Untuk Lebih Percaya Diri

Anak yang belajar mengenai perbedaan keberagaman tentunya akan berefek positif ke depannya. Dengan memahami keberagaman, maka memungkinkan anak akan berkomunikasi terhadap kelompok yang lebih luas sehingga dapat meningkatkan kepercayaan dirinya.

Dengan belajar mengenai keberagaman juga dapat membantu anak bersosialisasi ke beragam budaya dan tingkatan sosial lainnya. Misalnya jika ia bertemu dengan anak yang berasal dari suku yang berbeda. Maka, ia secara tidak langsung akan menyesuaikan sikap dan serta caranya berkomunikasi agar bisa berinteraksi dan bersosialisasi dengan temannya ini.

Memunculkan Toleransi

Lingkungan sekolah yang berbeda baik dari adat, suku, bangsa, bahasa, maupun kebiasaan-kebiasaan lainnya akan membuat siswa saling menghormati satu sama lain. Ketika sudah saling menghormati maka akan memupuk rasa toleransi dalam dirinya jika sudah ada rasa toleransi, maka dapat menerima dan menghargai keberagaman tersebut. Selain rasa toleransi hal ini juga dapat memupuk rasa empati di mana dapat menghindari prasangka-prasangka buruk terhadap siswa dengan latar budaya, dan suku yang berbeda.

Memahami Adanya Perbedaan

Lingkungan sekolah yang beragam, dapat menjadi contoh nyata kepada siswa bahwa meski ada banyak suku dan ras, kita semua tetap bisa rukun dan bersatu.

Dengan memahami adanya perbedaan ini maka akan muncul penerimaan bahwa setiap individu memiliki karakteristik masing-masing. Memahami adanya perbedaan juga dapat memupuk rasa kebersamaan yang tinggi, Anak akan saling tenggang rasa satu sama lainnya dan berkepribadian positif.

Oleh sebab itu pentingnya mengajarkan keberagaman kepada anak karena begitu banyak manfaat yang didapatkan. Keberagaman di lingkungan sekolah bisa didapatkan jika menempuh pendidikan di BSJ, dengan kurikulum standart internasional, bukan hanya unggul di bidang akademik namun juga attitude siswa siswinya. Keberagaman selain memberi kemudahan dalam bersosialisasi juga dapat mencegah konflik yang terjadi dalam masyarakat.

 

Referensi :

https://www.halodoc.com/artikel/seberapa-penting-ajarkan-anak-keberagaman-budaya

https://www.bola.com/ragam/read/4972555/manfaat-keberagaman-di-lingkungan-sekolah-bagi-siswa-lengkap-beserta-penjelasannya

Recommended For You

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *